Rio Pratama Putra
1843016
Barabai adalah sebuah kecamatan sekaligus pusat pemerintahan kabupaten Hulu Sungai Tengah provinsi Kalimantan selatan,Indonesia. Barabai terletak di tepi sungai Barabai dan berjarak 165 km di sebelah utara Kota Banjarmasin, ibukota provinsi (sekitar 4 jam dengan mengendarai mobil).
Nah kali ini kita akan membahas sebuah kue sekaligus oleh-oleh khas dari kota barabai yaitu apam barabai. Ya apam barabai,adalah sebuah kue basah yang berbentuk bulat dan tipis berwarna merah kecoklatan atau putih. Teksturnya sangat lembut dan enak di lidah. Apam barabai terbuat dari tepung beras IR42.”loh kenapa make beras IR42? Tepung beras yang lain kan banyak”. ya memang sih tepung beras lain banyak tapi tepung beras ini lah yang membuat apam barabai menjadi khas. “kenapa?” ya karena tepung beras ini terbuat dari beras yang karau atau yang indonesianya adalah keras, jika menggunakan beras yang lembek akan membuat adonannya susah mengembang. selanjutnya bahan yang di pakai untuk membuat apam barabai adalah gula merah yang terbuat dari pohon aren yang masih tumbuh di kabupaten hulu sungai tengah. Bisa juga dengan menggunakan gula pasir tetapi akan membuat apam nantinya akan berwarna putih. Selain itu juga di tambahkan dengan tapai(singkong yang permentasi dengan ragi) secukup sebagai pengembang adonan apam nantinya. setelah bahan ini dicampur rata kemudian di diamkan semalam.
Setelah adonan mengembang lalu apam barabai di tuangkan diatas daun dadap sebagai pengganti daun pisang. Di tuangkan tipis-tipis lalu di kukus sampai masak. Namun sekarang daun dadap jarang di gunakan karena susah di cari jadi masyarakat di sana menggantinya dengan daun pisang.
Apam barabai ini mendapat perhatian khusus dari pemerintah, sampai-sampai di buatkan pasar khusus bernama “Pasar Apam”. Tapi disayangkan sekarang ini kualitas apam barabai tidak terjaga, karena banyak penjual yang mencampurkan adonan dengan pemanis buatan agar mendapatkan keuntungan yang lebih, Tapi malah merusak cita rasa yang khas dari apam barabai.
Saat ini apam barabai asli masih dapat di temui di daerah simpang 4 bulau. Di sana apamnya tebal-tebal, manis dan gurih. Harga dari apam barabai ini adalah Rp.10000, perbungkus yang isinya ada sekitar 8-10 lapis apam,makanan ini bisa tahan sampai 3 hari tergantung suhu penyimpanan. Jadi jika anda jalan-jalan ke kota barabai jangan lupa membeli oleh-oleh khas kota barabai yang satu ini. kata orang di sana “rasa kada ka barabai mun kada merasai atau membawa uleh uleh apam nangini” yang artinya “rasanya bukan ke barabai jika tidak mencicipi atau membawa oleh oleh apam yang satu ini”.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar